Contoh Skripsi Akuntansi:Pengaruh Struktur Governance dan Internal Audit Terhadap Fee Eksternal Audit (Studi Empiris Pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia

BAB I
PENDAHULUAN
 1.1 Latar Belakang
Pemakai laporan keuangan berasal dari banyak pihak dengan masing masing kepentingan. Laporan keuangan yang baik adalah laporan keuangan yang menyajikan kinerja keuangan lengkap dan benar, tidak ada yang disembunyikan dan berdasarkan prinsip – prinsip akuntansi yang berlaku umum. Laporan keuangan yang lengkap dan benar merupakan salah satu alat pertanggungjawaban para pengelola perusahaan kepada para pemangku kepentingan sehingga kegiatan audit sangat diperlukan untuk memeriksa laporan keuangan yang disajikan tersebut.
Eksternal auditor merupakan suatu kontrol sosial yang memberikan jasa untuk memenuhi kebutuhan informasi untuk pihak luar perusahaan yang diaudit.

Auditornya adalah pihak luar perusahaan yang independen dan telah diakui untuk berwenang melaksanakan tugas tersebut (Halim, 2015:9). Laporan keuangan perlu diaudit oleh auditor eksternal untuk meningkatkan kepercayaan bagi lingkungan masyarakat. Dalam proses tersebut maka perusahaan perlu mengeluarkan biaya audit yang disebut fee audit. Peran corporate governance dan internal audit sebagai salah satu bentuk keandalan pelaporan keuangan perusahaan tentunya juga akan mempengaruhi besar kecilnya fee audit yang dibayarkan (Wibowo, dkk, 2013:2) Audit fee adalah biaya yang harus ditanggung klien karena telah mendapatkan jasa audit dari sebuah KAP (Halim 2008:3). Masalah fee audit  sampai sekarang adalah masalah yang dilematis dimana auditor harus memberikan opini yang independen tetapi auditor juga memperoleh imbalan atas jasanya mengaudit laporan keuangan perusahaan yang menjadi tanggung jawabnya. Sehingga besarnya fee audit masih menjadi perbincangan yang cukup panjang, mengingat banyak faktor yang mempengaruhinya.

Kantor Akuntan Publik secara umum terdiri dari KAP big four dan KAP non-big four. Menurut Gatot dalam Aryani (2011:9), pasar audit di Indonesia sangat ketat dan tidak hanya didominasi Kantor Akuntan Publik (KAP) big four saja. Pasar audit di Indonesia juga masih bersifat cost focus dibandingkan brand/quality focus. Hal ini berarti perusahaan-perusahaan di Indonesia kebanyakan masih menggunakan pertimbangan pemilihan KAP melalui audit feenya daripada nama besar atau kualitas dari KAP tersebut. Selain itu, masih banyak terjadi pro kontra antara orang yang mendukung adanya aturan tentang fee audit dengan orang yang menolak adanya aturan tentang fee audit. Pendukung gagasan ini pada umumnya beranggapan bahwa dengan adanya aturan fee audit maka persaingan antara kantor akuntan publik (KAP) dapat dikurangi sedangkan yang menolak beranggapan bahwa kantor akuntan publik (KAP) memiliki efisiensi yang bervariasi. Akuntan yang menjalankan kantornya dengan efisiensi tinggi maka wajar apabila memiliki tingkat persaingan yang tinggi pula (Agoes, 2011:154).

Contoh Skripsi Akuntansi:Pengaruh Struktur Governance dan Internal Audit Terhadap Fee Eksternal Audit (Studi Empiris Pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia
Downloads  Versi PDF >>>>>>>Klik Disini 

Bab I
Downloads
Bab II
 Downloads 
 Bab  III - V
 Downloads 
Daftar Pustaka
 Downloads 
Lampiran
Downloads 

Artikel terkait skripsi diantaranya : contoh proposal penelitian kualitatif, contoh proposal penelitian kuantitatif,contoh judul skripsi, contoh skripsi,contoh proposal,download skripsi, proposal skripsi, Kumpulan Contoh skripsi, contoh artikel, contoh makalah,proposal penelitian, karya tulis, judul seminar akuntansi, proposal tentang, beasiswa disertasi, laporan ta, tugas ta, tesis akuntansi keuangan, tesis kesehatan, proposal tesis akuntansi, contoh-contoh tesis, tesis gratis, tesis contoh, contoh bab 1 tugas akhir, kumpulan tugas akhir akuntansi, proposal pengajuan tugas akhir, contoh laporan tugas akhir akuntansi, judul tugas akhir jurusan akuntansi.